-->

Ad Unit (Iklan) BIG

RPPH KREATIVITAS DAN SENI Oleh Ayunda S. Ifadah

Post a Comment
RPPH
(RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN HARIAN)

Minggu / hari   : Minggu 2 / Rabu                               Materi              : Binatang Udara (Burung
   Beo)
Sasaran            : TK A                                                 Semester          : II
Alokasi waktu : 08.20 – 10.10                                    Model              : Kelompok dengan sudut
  - sudut kegiatan
KD : 1.1, 2.9, 3.3, 4.3, 3.10, 4.10, 3.6, 4.6, 3.13, 4.13, 3.15, 4.15
Muatan Materi :
-          Berdo’a sebelum dan sesudah kegiatan (1.1)
-          Bercakap – cakap tentang burung beo (3.10, 4.10)
-          Menirukan gerakan burung beo (3.3, 4.3)
-          Bersyair tentang burung beo (4.15)
-          Bermain memasangkan gambar burung beo (3.6, 4.6)
-          Membuat burung beo (3.15, 4.15, 2.9)

Tujuan Pembelajaran
-          Anak dapat mengucapkan do’a sebelum dan sesudah kegiatan
-          Mengetahui ciri – ciri burung beo
-          Mampu melakukan gerakan seperti burung terbang di udara
-          Mampu mengelompokkan burung beo sesuai dengan warna
-          Mampu bersyair tentang beo
-          Mampu membuat burung beo
-          Anak dapat bermain dengan temannya
Urutan kegiatan
A.    Pembukaan (morning meeting)
1.      Salam pagi hari      : Menyambut kedatangan anak dengan senyuman dan pelukan
hangat
2.      Ikrar dan doa        : Anak bersama guru, boleh dipimpin salah satu anak yang bersedia (1.1)
3.      Jurnal pagi             :
-          Menanyakan keadaan anak pagi ini
-          Bernyanyi dan absen  
-          Membicarakan kegiatan kemarin
-          Anak mengamati penjelasan guru tentang kegiatan yang akan dilakukan hari ini dan bercakap – cakap tentang burung beo dengan media gambar (3.10, 4.10)
-          Guru bertanya tentang ciri – ciri beo dan menggali pengalaman anak  
-          Sebelum masuk ke sudut – sudut kegiatan, anak – anak diajak guru menirukan gerakan burung terbang diudara (3.3, 4.3)
B.     Kegiatan Inti
-          Mengumpulkan Informasi
Sudut alam sekitar dan pengetahuan :
Anak memasangkan gambar burung beo sesuai dengan warna (3.6, 4.6)
Anak bersyair tentang beo (3.15, 4.15)
Sudut pembangunan :
Anak membuat burung beo dari koran bekas dan kertas lipat (3.15, 4.15, 2.9)
-          Menalar
Guru memancing pertanyaan terbuka untuk memperluas cara main anak
Anak didorong untuk mencoba menyelesaikan pekerjaan dengan cara yang berbeda sehingga kaya pengalaman
C.     Istirahat Makan (30 menit)
-          Mencuci tangan, berdo’a sebelum dan sesudah makan
-          Bermain bebas (3.13, 4.13)
D.    Kegiatan Akhir (30 menit)
-          Mengkomunikasikan informasi
Anak diajak duduk melingkar dan menanyakan apa saja kegiatan yang telah dilakukan
-          Umpan balik dan informasi tentang kegiatan esok hari sebagai motivasi bagi anak
-          Bernsyair burung beo
-          Do’a pulang dan salam perpisahan.

Media / Sumber belajar           : Gambar burung beo, lembar kerja, koran bekas, kertas lipat,
    lem
Metode pembelajaran              : Bercakap – cakap, pemberian tugas, demonstrasi,
Teknik penilaian                      : Percakapan, penugasan, unjuk kerja







Penilaian                                   :
KI
KOMPETENSI YANG INGIN DICAPAI
BB
MB
BSH
BSB
SPIRITUAL
Berdo’a sebelum dan sesudah kegiatan
Anak belum mampu berdoa sebelum dan sesudah kegiatan secara mandiri
Anak mulai mampu berdoa sebelum dan sesudah kegiatan meskipun belum sepenuhnya hafal dan didampingi oleh guru
Anak mampu berdoa sebelum dan sesudah kegiatan didampingi oleh guru  
Anak mampu berdoa sebelum dan sesudah kegiatan secara mandiri
SIKAP SOSIAL
Menjalin pertemanan saat kegiatan bermain
Anak belum mampu menjalin pertemanan, masih ada sifat egosentris yang lebih dominan
Anak mulai mampu menjalin pertemanan meskipun kadang masih nampak sifat egosentris dan perlu didampingi oleh guru
Anak mampu menjalin pertemanan, namun masih membutuhkan sebuah penguatan dari guru
Anak mampu menjalin pertemanan secara mandiri
PENGETAHUAN dan
KETERAMPILAN
Mampu mengelompokkan gambar beo berdasarkan warna
Anak belum mampu mengelompokkan gambar beo berdasarkan warna
Anak mampu mengelompokkan beberapa gambar beo berdasarkan warna dan didampingi oleh guru
Anak mampu mengelompokkan gambar beo berdasarkan warna namun ada sedikit kesalahan (1-2 kesalahan)
Anak mampu mengelompokkan gambar beo berdasarkan warna secara benar dan mandiri
Membuat burung beo dari koran bekas dan kertas lipat
Anak belum mampu membuat burung beo
Anak mampu membuat burung beo namun butuh pendampingan dari guru
Anak mampu membuat burung beo ada pendampingan dari guru namun hanya memberikan penguatan untuk anak
Anak mampu membuat burung beo secara mandiri, tepat waktu dan rapi
Menirukan gerakan burung terbang diudara
Anak belum mampu menirukan gerakan burung terbang diudara
Anak mampu menirukan gerakan burung terbang diudara didampingi oleh guru
Anak mampu menirukan gerakan burung terbang diudara dan anak masih membutuhkan sebuah penguatan dari guru
Anak mampu menirukan gerakan burung terbang diudara secara mandiri
Mampu bersyair tentang burung beo
Anak belum mampu bersyair tentang burung beo
Anak mampu bersyair sebagian tentang burung beo dan didampingi oleh guru
Anak mampu bersyair tentang burung beo, anak masih membutuhkan sebuah penguatan dari guru dan sedikit malu – malu
Anak mampu bersyair tentang burung beo secara percaya diri dan jelas kata – kata yang diucapkan
                                                                                                                                                                                                                            Surabaya, 18 Nopember 2015
Mengetahui;
Kepala Sekolah                                                                                                                                                                                                               Guru Kelas

...........................                                                                                                                                                               ................................

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter